Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Forum Komunikasi Mahasiswa Minang UGM

Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Forum Komunikasi Mahasiswa Minang UGM
Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Forum Komunikasi Mahasiswa Minang UGM



Assalamu'alaikum,
Hallo pembaca Blog Informasi Lomba, Informasi Lomba terbaru yang akan kami bagikan kali ini adalah :


Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di UGM


yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Mahasiswa Minang-UGM.

Tema yang diangkat dalam event lomba ini adalah sebagai berikut;

Peran Pemuda Demi Terwujudnya Generasi yang Sportif dan Kreatif

Sub-Tema Lomba Menulis Essay Nasional 2018
  • Cara Kreatif Menanamkan Nilai-Nilai Anti Korupsi Kepada Generasi Muda
  • Mewujudkan Ketahanan Budaya Suatu Daerah di Indonesia
  • Strategi Pengembangan Masyarakat Agraris dan Maritim di Indonesia
  • Memanfaatkan Potensi Suatu Daerah dengan Cara yang Kreatif
  • Menjaga Kerukunan Umat Beragama di Indonesia


Syarat dan Ketentuan Lomba

  1. Esai merupakan atas nama perseorangan.
  2. Esai ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik sesuai dengan EYD atau ejaan yang telah disempurnakan.
  3. Esai orisinil dan belum pernah diikutkan lomba lain sebelumnya.
  4. Ditulis di kertas ukuran A4 dengan Margin: 3(kiri) 3(kanan) 3(atas) 3(bawah)
  5. Peserta adalah pemuda/i yang berusia 16-22 tahun dibuktikan dengan mengupload Kartu Pelajar/KTP/Kartu Mahasiswa di form pendaftaran.
  6. Naskah harus sesuai dengan tema maupun sub tema KRAKATAU II.
  7. Panjang tulisan minimal dalam lomba ini adalah 700 kata dan maksimlanya adalah 1000 kata.
  8. Karya tidak mengandung unsur SARA
  9. Karya dalam lomba ini juga tidak bertentangan dengan norma yang berlaku.
  10. Panitia berhak mempublikasikan karya peserta yang telah dikirimkan dengan tetap mencatumkan nama penulis.


PENDAFTARAN DAN PEMBAYARAN (25 FEBRUARI-13 APRIL 2018)

  • Peserta melakukan pendaftaran pada laman ini
  • Melakukan pembayaran sebesar Rp. 30.000/naskah (Esai)
  • Peserta melakukan tahap sesuai dengan timelie yang dirilis.

Kriteria Penilaian Esai

  • Kesesuaian isi dengan tema dan sub tema
  • Tata bahasa
  • Kreativitas gagasan
  • Argumentasi yang jelas, kritis dan sistematis.

Demikian informasi mengenai Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di UGM yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Mahasiswa Minang UGM. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi pembaca Blog Informasi Lomba Terbaru. Mekanisme lebih lanjutnya silahkan bisa download panduannya di sini atau jika masih ada pertanyaan mengenai syarat, ketentuan dan lain-lain seputar lomba ini selengkpanya bisa menghubungi pihak penyelenggara yang ada di pamflet.

Posting Komentar

0 Komentar